Cerita 11: Harga Kebenaran Blue Beyond berhadapan dengan Kesatria Sayap Langit dalam kompetisi untuk mendirikan klan masing-masing. Syarat untuk mendapatkan pengakuan adalah mengalahkan Dantalion, seekor Beast dari Abyss, lebih cepat. Selain itu, pihak yang kalah harus membubarkan kelompok mereka. Pada hari pertandingan, setelah masa persiapan selama tiga hari, sementara Kesatria Sayap Langit bergerak untuk menaklukkan Dantalion, Noel dan kelompoknya mengambil tindakan yang tidak terduga. ============================================================================== Kanal YouTube Muse Indonesia menayangkan anime-anime seru yang bisa ditonton secara gratis!